Lacak

Jumat, 01 April 2011

Pesan Bijak dari Novel “Perempuan Berkalung Sorban” (Abidah el Khalieqy)


Ukuran keadilan dalam poligami seharusnya dinilai oleh perempuan, bukan oleh laki-laki.

Sebagai perempuan kita harus sadar bahwa tubuh yang kita miliki adalah milik kita sendiri yang perlu kita hargai setinggi-tingginya.

Perempuan harus mampu membuat pilihan dan menyiapkan diri untuk maju mandiri.

Pengalaman pahit dan penderitaan harus dijadikan landasan dan penguatan yang membuat perempuan makin bijak dalam menyongsong hari esok, bukan menyerah kalah.

Di dunia ini, semua yang diciptakan oleh Allah, apa pun jenis kelaminnya, baik laki-laki atau perempuan, semuanya sama baiknya, sama bagusnya dan sama enaknya. Sebab Allah juga memberikan kenikmatan yang sama pada keduanya. Tinggal bagaimana kita mensyukurinya.

Berbohonglah atau ungkapkan sesuatu dengan kalimat lain yang membuat lawan bicaramu menyukai sesuatu yang sebenarnya tidak disukainya.

Jilbab adalah syarat popularitas dan upaya pencegahan pelecehan bagi perempuan.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...